Profile

SEJARAH BERDIRINYA KOWARKA KOTA JAKARTA TIMUR

Pada Dekade 1977 Pegawai Kandepag kota Jakarta Timur yang berkududukan di Jalan Raya Bekasi K.M 18 Pulo gadung Kecamatan, Cakung Kota Jakarta Timur DKI Jakarta membentuk koperasi bernama Koperasi Warga Departemen Agama Kota Jakarta Timur, dengan nama singkat KOWARDA” dan secara resmi telah di Daftarkan pada tanggal 05 Januari 1978 di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Koperasi DKI Jakarta No. 1220 /B / I dan Akte Pendirian Perkumpulan Koperasi Warga Depag di Jakarta dan telah ditanda tangani nama dibawah ini pada tanggal 16 Desember 1977 oleh :

1. H.A. Madjid
2. A. Mubarok Sulaeman , BA
3. H.T. Hasan Ali
4. Sobiri BA
5. A. Kadir

Pada tahun 1977 Merupakan titik awak berdirinya Koperasi Kowarda, Bapak H.A. Madjid sebagai Ketua Umum Pertama dari tahun 1977 sampai dengan tahun 1981, pada tahun 1981 Ketua Umum digantikan oleh Bapak. Nur Rais Dengan Hasil RAT, Bapak Nur Rais Menjadi Ketua Umum dari tahun 1981 sampai dengan 1986, dan pada tahun 1986 terjadi lagi pergantian Ketua Umum, yaitu yang menjadi Ketua Umum Bapak Drs. H. Djauhari sampai dengan tahun 1990, dan pada tahun 1990 Bapak Drs. H. Djauhari digantikan oleh Bapak, Drs. H. Khalilullah Menjadi Ketua Umum Sampai dengan Tahun 1994, ditahun 1994 hasil dari RAT yang menjadi Ketua Umum adalah Bapak, Drs. H. Marsal, Bapak Drs. H. Markal Menjadi Ketua Umum dari tahun 1994 sampai dengan tahun 2000, dan pada tahun 2000 Bapak Drs H. Markal digantikan Oleh Bapak Drs. H. Dudun Efendi sampai dengan tahun 2004,

di tahun 2004 Ketua Umum Drs. H. Dudun Efendi digantik Oleh Bapak, H. Sobiri, Bapak H. Sobiri menjadi Ketua Umum dari tahun 2004 sampai dengan tahun 2012, dan pada tahun 2012 Bapak H. Shobiri Digantikan oleh Bapak H. Uang, SH, MM, ditahun 2017 Kowarda terpilih sebagai Koperasi Berprestasi Tingkat Nasional dan Terbaik lima besar tingkat DKI Jakarta, pada Tahun 2021 hasil Keputusan RAT Bapak H. Uang, S.H.MM digantikan oleh Bapak Ucok Sunandar, SE sampai dengan
saat ini, “ 

TAHAP PEMBANGUNAN GEDUNG KOWARKA

Pada tahun 1990 Gedung Kowarda berada di Jl. Gading Raya I Pisangan Lama Jakarta Timur dan ukuran 3M X 12M, ditahun 1994 tukar guling gedung dengan ukuran yg lebih besar dari sebelumnya dan ukurannya 5M X 12 M, dan berada di lokasi yang sama, di Gading Raya, Pisangan lama, pada tahun 2004 Kandepag Pindah Ke Jl, Terusan I Gusti Ngurah Rai, Pondok Kopi, dan Kowarda juga ikut pindah.

Di tahun 2009 Menyerahkan Gedung Koperasi ke MTSN 16 Jakarta, Pada tahun 2010 Pembangunan gedung Kowarka yang beralamat di Jl. Terusan I Gusti Ngurah Rai Pondok Kopi. Di lingkungan kantor Kementerian Agama Jakarta Timur, dan pada tahun 2011 pembangunan tahap kedua, dan sampai sekarang ini sudah memiliki gedung sendiri.

PERUBAHAN AD/ART

Pembuatan AD/ART Pertama ditahun 1977 dan Perubahan AD/ART Kedua terjadi pada tanggal, 18 Juli 1996.

Pada tanggal 8 September 2014 diadakan perubahan nama kedudukan semula KOWARDA Jakarta Timur, yang berkududkan di Jl Gading Raya 1, No 67 Kel, Pisangan Timur, Kec, Pulo Gadung.

Menjadi Koperasi Warga Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Timur ( KOWARKA) yang
berkedudukan di jalan Terusan I Gusti Ngurah Rai, Pondok Kopi, Kec Duren Sawit, Kota Jakarta Timur.